Pecco Teman Satu Skuat Marc Marquez Yang Mampu Menang
- Joni Lono Mulia
- Apr 5
- 2 min read
Updated: Apr 7

PECCO menang MotoGP Amerika 2025 silam tak hanya menjadi kemenangan perdana pembalap Italia di musim ini, ternyata itu adalah kemenangan teman satu skuat Marc Marquez kedua dari total 6 pembalap yang pernah jadi tandem MM93.
Ke-6 pembalap itu adalah; Dani Pedrosa (2013-2018), Jorge Lorenzo (2019), Alex Marquez (2020 dan 2024), Pol Espargaro (2021-2022) dan Joan Mir (2023) serta Francesco Bagnaia (2025).
Tercatat hanya Dani Pedrosa seorang mampu jadi rekan satu skuat Marc Marquez yang bisa mempersembahkan kemenangan.
Dani Pedrosa menorehkan 8 kali menang sebagai tandem Marc Marquez di musim 2013-2018.
Dani Pedrosa menang 3x (2013); 1x (2014); 2x (2015) dan 2x ( 2017).
Pembalap yang jadi tandem Marc Marquez, seperti Jorge Lorenzo, Alex Marquez, Pol Espargaro dan Joan Mir nihil menang.
Nah, Pecco mencatakan sejarah sikat podium tertinggi MotoGP Amerika 2025 lalu menjadikannya rekan setim MM93 kedua yang bisa persembahkan kemenangan.
Kira-kira Pecco bakal terus melanjutkan ren kemenangan demi kemenangan di ronde MotoGP berikutnya?
Bikin penasaran saja dan buat Paddock Crew jangan sampai deh melewatkan MotoGP 2025 meskipun hanya satu ronde.
DAFTAR TEMAN SATU SKUAT MARC MARQUEZ 2013-2025
2025* vs Francesco Bagnaia; 2 - 1
2024 vs Alex Marquez; 3 - 0
2023 vs Joan Mir; 0 - 0
2022 vs Pol Espargaro; 0 - 0
2021 vs Pol Espargaro; 3 - 0
2020 vs Alex Marquez; 0 - 0
2019 vs Jorge Lorenzo; 12 - 0
2018 vs Dani Pedrosa; 9 - 0
2017 vs Dani Pedrosa; 6 - 2
2016 vs Dani Pedrosa; 5 - 0
2015 vs Dani Pedrosa; 5 - 2
2014 vs Dani Pedrosa; 13 - 1
2013 vs Dani Pedrosa; 6 - 3
Keterangan *: Musim masih berlangsung
Comments